Cek, Negara Ini Menyajikan Wisata Murah, Kuy Gaskeun Sekarang Ah!

- Jumat, 16 Desember 2022 | 14:09 WIB
Negara-negara dengan tujuan wisata murah meriah (blueorangestudio via Canva.com)
Negara-negara dengan tujuan wisata murah meriah (blueorangestudio via Canva.com)

Penulispro.com - Wisata merupakan kebutuhan yang tidak bisa kita abaikan begitu saja. Ada beberapa manfaat positif yang dirasakan dengan melakukan perjalanan wisata, salah satunya mengobati stres. Banyak sekali tujuan wisata yang bisa kita kunjungi untuk menghilangkan stres berikut memberikan suasana dan nuansa lain. Masing-masing orang tentu saja memiliki tujuan sendiri untuk berwisata, apakah dalam negeri atau luar negeri. Namun, kebanyakan masih terpesona dengan berwisata ke luar negeri.

Salah satu yang menjadi kendala jika ingin berwisata ke luar negeri adalah dana yang dikeluarkan. Terutama jika ingin berwisata ke luar negeri, harus mempersiapkan dana yang tidak sedikit, apalagi ke negara-negara di benua Eropa. Tidak bisa dipungkiri jika Eropa memberikan keindahan yang lain dari negara lain di dunia. Namun, keputusan ada di tangan Anda, apakah ingin berwisata dengan dana yang tinggi, atau wisata murah ke luar negeri tetapi tetap menikmati keindahannya. Jika keputusan Anda ingin berwisata ke luar negeri yang murah sekaligus indah, beberapa negara ini bisa menjadi pilihan.

Thailand
Dengan mengeluarkan biaya kurang dari Rp. 1.000.000, Anda sudah bisa berwisata ke beberapa kota di Thailand. Itu pun sudah termasuk biaya makan, transportasi dan tiket masuk ke tempat-tempat wisata yang ingin Anda kunjungi. Anda bisa menikmati indahnya pantai, budaya unik serta makanan tradisional Thailand yang menggugah selera.

Albania
Albania juga memiliki kekayaan budaya yang disukai para wisatawan asing. Selain beragam museum yang bisa dikunjungi, Anda juga bisa menikmati pantai pasir putih dan indahnya panorama di sekeliling Pegunungan Daiti. Tak perlu cemas, kendati termasuk negara Mediterania di Eropa, biaya hidupnya masih terbilang murah.

Baca Juga: 5 Stasiun Kereta Terkeren Di Dunia ada di 5 Negara Ini. Cek Penampakannya…

Sri Lanka
Di ibu kota Kolombo, Anda akan menemukan penginapan, toko souvenir dan oleh-oleh serta tempat makan yang murah. Jangan lupa kunjungi juga daerah perbukitan Sri Lanka yang sangat menawan dengan biaya transportasi yang super murah.

Turki
Turki kaya akan perpaduan budaya Asia dan Eropa. Jika Anda jago fotografi, Anda bisa mengembangkan bakat di pantainya yang memiliki bebatuan yang besar-besar dan indah. Tidak hanya itu saja, Turki juga memiliki bangunan bersejarah yang bisa Anda kunjungi. Anda juga bisa menikmati kuliner yang lezat sekaligus murah.

Sudah ada negara yang menarik hati untuk segera dikunjungi dalam waktu dekat? Silahkan pilih sesuai dengan kebutuhan keuangan Anda!

Editor: M. Isa Jatinegara

Tags

Terkini

X