16. Ajarkan anak tentang leadership
Dalam dunia entrepreneurship, kepemimpinan atau leadership memegang peranan yang vital, karena pada dasarnya pengusaha yang sukses berarti juga seorang pemimpin yang juga sukses.
17. Ajarkan anak olahraga kegigihan
Mengajar anak untuk rutin berolahraga adalah langkah Anda untuk mencuri start dalam menempa seorang calon pengusaha, karena kebiasaan pengusaha yang sukses selalu menyempatkan diri untuk berolahraga.
Ajarkan anak-anak jenis olahraga yang sifatnya mengandung unsur kegigihan, seperti memanah, berkuda, bela diri dan berenang.
18. Ajarkan anak menemukan kesempatan
Keberuntungan hakikatnya adalah sebuah momen, peluang atau kesempatan yang berpadu dengan perjuangan.
Sebuah kesempatan atau momen tidak pernah benar-benar datang dua kali, maka itu bila tidak diambil belum tentu Anda akan berjumpa dengan kesempatan tersebut untuk yang kedua kalinya.
Momen dan kesempatan tidak akan benar-benar menjadi keberuntungan jika tidak diambil dan dipadukan dengan kerja keras dan kerja cerdas.
19. Ajarkan pikiran positif pada anak
Pikiran positif merupakan kekuatan terbesar di dalam dunia ini yang dimiliki oleh manusia
Kunci penting bagi fondasi bagi kesuksesan dan kebahagiaan hidup adalah dengan cara menanamkan mental dan pikiran positif, karena ini akan menjadi alat dalam membuat kesuksesan dan pencapaian dalam bidang apa saja termasuk juga bisnis.
Itulah sembilan belas cara jitu dalam menumbuhkan mental entrepreneur pada anak, jika Anda ingin anak-anak sesukses Anda.
Cara-cara tersebut pun bukan hanya dominasi bagi orangtua yang memang sudah tajir melintir sebagai seorang pengusaha dalam upaya menumbuhkan mental entrepreneur pada anak tersebut, tetapi dapat juga dipraktikan bagi orangtua yang bukan berasal dari kalangan wirausahawan atau bisnisman.
Selamat mempraktikkan!
Artikel Terkait
Waspadai Minuman Berkarbonasi yang Diminum Anak, Yuk Teliti Kebiasaan Jajannya!
Sinopsis Drama Korea Taxi Driver 2 Ep 6: Sindikat Kejahatan Pada Anak-Anak yang Diadopsi dan Dimanfaatkan
5 Jenis Mainan Anak-anak yang Wajib Dibeli untuk Bantu Tumbuh Kembang Buah Hati
Ancaman Stunting pada Anak, Waspadai Penyebab Utamanya!
Cara Jitu Mengatasi Tantrum Pada Anak, Ibu Tak Perlu Panik Lagi!